Menumpang bus, taksi atau kereta api saat berwisata memang terlalu biasa untuk kita naiki. Namun, berikut ini ada 5 transportasi umum yang berani tampil beda dari seluruh dunia
1.. Kereta bambu di Kamboja
Kereta yang terbuat dari bambu ini, berjalan di atas rel kereta api yang bisa melaju dengan kecepatan 50 km/jam. Populer di kalangan penduduk setempat dan backpacker yang ingin mencari tarif murah atau pengalaman yang berbeda. Hati-hati jatuh!
@getImage<2957>
2. Cyclo di Vietnam
Sektor pariwisata dan ekonomi Vietnam yang makin menggeliat, tidak dibarengi dengan tata transportasi yang mumpuni. Cyclo, “taksi” roda tiga yang sangat mirip becak ini, menjadi kegemaran wisatawan asing yang ingin merasakan sensasi berbeda saat mengelilingi kota tua di Hanoi dan seputar Danau Hoan Kiem. Karena lalu lintas kerap macet, tak jarang cyclo yang digowes tenaga manusia ini lebih cepat sampai ketimbang mobil
@getImage<2956>
3. Boat Taxi di Bangkok
Bangkok tak jarang mendapat sebutan “Venesia dari Timur” karena memiliki jaringan kanal yang berupa sungai sebagai alternatif transportasi darat. Seperti kota yang padat lainnya, lalu lintas jalan yang macet membuat Boat Taxi menjadi transportasi yang sangat menarik minat wisatawan. Uniknya, karena tinggi jembatan di atas sungai banyak yang terlalu pendek, membuat penumpang Boat Taxi yang tak beratap kerap menundukkan kepala saat lewat di bawah jembatan karena khawatir akan benjol
@getImage<2955>
4. Underground Funicular di Turki
Kereta api bawah tanah ini, memiliki panjang lintasan sangat pendek, tak lebih dari 500 meter. Transportasi umum ini memiliki terowongan setinggi 60 meter, antara pantai di Golden Horn dan pusat perbelanjaan Istiklal Caddesi. Kereta api yang sudah beroperasi sejak tahun 1874 ini, membuatnya menjadi kereta api bawah tanah tertua kedua di dunia, setelah Underground London.
@getImage<2954>
5. Bus Ayam di Panama
Bagi kalangan backpacker, mengendarai bus ayam atau chicken bus (sebutan oleh warga setempat) menjadi transportasi wajib coba untuk mendapatkan pengalaman unik. Bus ini sangat diandalkan oleh penduduk Panama, Amerika Tengah dari suatu desa menuju pasar yang banyak menjajakan ayam hidup. Jangan heran, karena tak ada tempat duduk, semua penumpang bus ini harus berdiri, termasuk ayam
@getImage<2953>
6. Chiva Express di Ekuador
Ini bus atau kereta api? Anda boleh menggolongkan transportasi umum ini apapun keinginan Anda. Chiva Express ini sebetulnya bus namun mempunyai rel khusus seperti kereta api pada umumnya. Tempat duduk favorit para backpacker adalah kursi di atas atapnya yang terbuka untuk mendapatkan pemandangan yang lebih lapang
@getImage<2952>